Halaman

Jumat, 07 September 2018

Babinsa Desa Rejosari Serda Maulud Mendampingi Program Bakti Sosial


Kawedanan,  Babinsa Desa Rejosari Serda Maulud Koramil 0804/10 Kawedanan Mendampingi Program Bakti Sosial Dari Tim Penggerak Pkk Kecamatan Kawedanan Di Kelurahan Rejosari. Untuk meringankan beban masyarakat yang kurang mampu, Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kecamatan Kawedanan menggelar Program Bakti Sosial Tahun 2018 dengan sasaran keluarga yang kurang mampu , janda-janda yang tidak mempunyai penghasilan tetap , serta anak-anak yatim , dan keluarga miskin lainnya di Wilayah Kecamatan Kawedanan. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Kawedanan Ibu Vitasari Cahya Wijaya S.E ,  yang didampingi oleh Wakil Ketua TP PKK Kecamatan Kawedanan Ibu Sudarsi S Pd, dan Ibu ibu Tim Penggerak PKK se Kecamatan Kawedanan , serta rombongan anggota PKK lainnya.


Kegiatan Program Bakti Sosial yang digelar oleh Ibu ibu Tim Penggerak PKK Kecamatan Kawedanan dihadiri oleh Camat Kawedanan CAHAYA WIJAYA.S.STP.M.SI , Ketua PKK Kecamatan Kawedanan Ny Vitasari Cahya Wijaya S.E , Kepala Kelurahan Rejosari Bpk Sugiono SH , Perwakilan dari Purna TNI Bpk Jamal , Wakapolsek Kawedanan Aipda Sudarso dan Babinsa Rejosari Serda Maulud.

Kegiatan Bakti Sosial diawali dengan sambutan Dewan Pembina PKK Kecamatan Kawedanan Bpk Cahya Wijaya S.TPP. MSI  menyampaikan yang intinya terima kasih yang sebesar besarnya kepada Tim Penggerak PKK Kecamatan Kawedanan yang telah berbaik hati untuk melakukan kegiatan bakti sosial di wilayah Kelurahan Rejosari .

Selanjutnya sambutan dari Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Kawedanan Ibu Vitasari Cahya Wijaya S.E , menyampaikan pada kesempatan yang berbahagia ini ingin berbagi kepada bapak ibu yang kurang beruntung di wilayah Kelurahan Rejosari , semoga dapat bermanfaat bagi kita semua. Di akhir sambutannya Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Kawedanan membagikan beberapa bingkisan masyarakat Desa Rejosari yang menerima bingkisan sbb :  Ibu Rusmini.2. Ibu Harjo Saminah. 3. Ibu Sukami.4. Ibu Wiji.5. Ibu Sukarmun.6. Ibu Jumilah.7. Ibu Musi 8. Ibu Lulut

Kegiatan Bakti Sosial tersebut meliputi pemberian bantuan berupa sembako bagi keluarga kurang mampu. Adapun tujuan lainnya adalah untuk menjalin silaturahmi antara PKK dan masyarakat. Sudah menjadi tanggung jawab kami untuk dapat mengurangi beban ekonomi yang cukup berat bagi masyarakat bawah. Alhamdulillah, acara ini berjalan lancar, dan dapat berkenalan dengan ibu-ibu anggota PKK Desa, terima kasih atas bantuan dan kerja samanya semoga kita selalu di beri kesehatan dan kenikmatan. (mdc0804/R10)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar