Magetan-Kawedanan Koramil 10 Kawedanan siap membantu
mengamankan kegiatan Suran Agung perguruan silat Persaudaraan Setia Hati
Winongo (PSHW) dari wilayah Kecamatan Kawedanan.
Tradisi budaya yang digelar setiap pergantian tahun baru
Islam itu akan digelar pada 30 September
2018 di Gor Ki Mageti Kabupaten Magetan. Dalam pelaksanaan Suran Agung tersebut
dihadiri kurang lebih 3 ribu warga SHW Tunas Muda se Kabupaten Magetan
Dalam pelaksanaan pengamanan Suran Agung Setia Hati Winongo
tersebut Koramil 10 Kawedanan mengirimkan personel sejumlah 15 anggota untuk
melaksanakan apel kesiapan pengamanan di halaman Polsek Kawedanan ,
Dalam pelaksanaan apel Kesiapan Pengamanan tersebut Kapolsek
Kawedanan Akp Gangsar Kumoro SH menjelaskan, kami sudah memiliki pola
pengamanan, kami siap mendukung kegiatan tradisi budaya luhur ini tetap
dilaksanakan. Dan kami dari Polsek dan Koramil Kawedanan siap mengamankan,
terutama tidak ada kegiatan yang bersifat konvoi roda dua, dan kami akan
menindak tegas bagi peserta Suran Agung yang melanggar hukum dan ketentuan
ketentuan yang sudah kita sepakati bersama
Selain petugas gabungan dari Polsek dan Koramil Kawedanan,
kami juga dibantu masyarakat yang di dalamnya terdapat pam swakarsa yang
terdiri dari beberapa perguruan yang akan ikut mengamankan, juga dari PSH
Winongo kami sudah berkoordinasi agar ikut mengamankan.
Kapolsek juga menambahkan , dalam pelaksanaan pengamanan
Suran Agung tersebut kita baik dari Polsek dan Koramil Kawedanan tidak usah
ragu ragu dalam melaksanakan tugas , kalau ada yang melanggar ketertiban
masyarakat kita harus cepat menindak tegas , apalagi kita sudah mendekati
kampanye Pilpres , kita dari Polsek dan Koramil selalu berkoordinasi masalah
kegiatan pengamanan mendatang. (R.10)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar