Magetan-Kawedanan, Komandan Lanud Iswahjudi Kolonel Pnb Samsul
Rizal, SIP berziarah ke makam leluhur Maospati yang berada di Gunung Bancak
Desa Giripurno Kecamatan Kawedanan Kabupaten Magetan, Jumat (22/9/2018)
Danlanud Iswahjudi
dengan didampingi Danwing 3 Lanud Iswahjudi Kolonel Pnb Djoko Hadi Purwanto.
Kadisops Lanud Iswahjudi Kolonel Pnb Onesmus Gede R.A. , Kadispers Lanud
Iswahjudi Kolonel Nav Saiful Rahmat,
Kadislog Lanud Iswahjudi Kolonel Tek Royke C. Manusiwa. Para pejabat Lanud
Iswahjudi dan Insub, Ketua PIA AG Cab. 2/D II Lanud Iswahjudi Ny. Kriswindri
Samsul Rizal beserta anggota , Sebelum pelaksanaan berziarah seluruh anggota
singgah di kediaman mantan Kepala Desa Giripurno Bpk Rukun Sediyanto
Darmosuhardjo dan disambut Danramil 0804/10 Kawedanan Kapten Caj Jemani dan
Kapolsek Kawedanan AKP Gangsar Kumoro SH.
Usai sepeda santai
rombongan Danlanud dengan berajalan kaki menuju makam K.P.A.H. Ronggo
Prawirodirdjo III dan G.B.R.Ayu. Maduretno yang bertempat diatas gunung
Bancak untuk melaksanakan Ziarah dan Do’a yang dipimpin Ustad
Marsudi selanjutnya menabur bunga di
makam K.P.A.H. Ronggo Prawirodirdjo III dan G.B.R.Ayu. Maduretno.
Ziarah makam leluhur G
B R Ayu. Maduretno dan K.P.A.H. Ronggo Prawirodirdjo III di Ds. Giripurno
Kecamatan. Kawedanan Kabupaten. Magetan yang dilaksanakan oleh Danlanud
Iswahyudi Maospati sebagai tradisi sekaligus memupuk silaturahmi antara TNI AU
dan masyarakat sekitar makam dan masyarakat Desa Giripurno.
Pelaksanaan ziarah
makam oleh Danlanud Iswahyudi Maospati dilaksanakan berjalan kaki dari
pertigaan Ds. Giripurno hingga puncak Gunung Bancak Ds. Giripurno Kec.
Kawedanan Kab. Magetan. Serangkaian kegiatan ziarah makam leluhur oleh
Danlanud Iswahyudi Maospati beserta rombongan dilakukan Pam oleh Polsek
Kawedanan dan Koramil Kawedanan (sri/R10)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar